Jelajahi

Kategori
Best Viral Premium Blogger TemplatesPremium By Raushan Design With Shroff Templates

Iklan


Belanda, Amsterdam Akan Larang Turis yang Datang Hanya Untuk Seks dan Narkoba Terutama Ganja

redaksi
Sabtu, 11 Februari 2023
Last Updated 2023-02-13T07:39:13Z
Premium By Raushan Design With Shroff Templates
INGIN KEGIATAN ANDA/ORGANISASI/POLITIK DILIPUT??




Beritaindo- Pejabat Kota Amsterdam, Belanda, mengumumkan rencana untuk melarang pemakaian ganja di red district yang terkenal di kota itu.


Ini adalah bagian dari langkah-langkah untuk membuat pusat ibu kota Belanda tersebut lebih ramah bagi penduduk.


Anggota dewan kota ingin menghindari overtourism yang melanda Amsterdam sebelum pandemi Covid-19. Pariwisata Belanda telah kembali dibanjiri wisatawan, dengan jumlah 18 juta pengunjung sepanjang tahun lalu.

Seperti dilansir Stuff, Amsterdam terkenal dengan kafe ganja, tetapi penduduk mengeluhkan masuknya turis membuat hidup mereka menjadi sulit.

Langkah-langkah baru dari pertengahan Mei nanti juga akan membuat restoran dan bar tutup pada pukul 02.00 pada hari Jumat dan Sabtu, sedangkan rumah bordil tutup pada pukul 03.00, bukan pukul 06.00 seperti saat ini.


Merokok ganja di red district akan dilarang antara pukul 16.00 dan 01.00 dari Kamis hingga Minggu malam waktu setempat di ruang publik, khususnya di pusat kota.


Dewan kota Amsterdam juga telah merencanakan kampanye 'stay away' atau 'menjauh' untuk mencegah pengunjung yang hanya datang ke Amsterdam untuk seks dan narkoba.


Diederik Boomsma, yang merupakan pemimpin Partai Demokrat Kristen di Belanda, menyambut baik langkah yang diambil pejabat Kota Amsterdam.


"Beberapa hari Anda bahkan tidak bisa berjalan di sekitar pusat tanpa menghirup bau asap ganja yang terus-menerus, dengan turis seperti zombi bermata kaca, jalan terhuyung-huyung," kata Boomsma kepada DutchNews.nl.

"Itu (pemakaian ganja) harus dihentikan. Pesan (kami) kepada wisatawan: 'Selamat datang! Tetapi jika Anda datang hanya untuk mendengus, menelan, atau menghisap narkoba: Tidak."


Sumber:cnnindonesia.com

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Stars Rally to Beat Predators in Winter Classic at Cotton Bowl

Iklan